TUTORIAL

Cara Membuat dan Menampilkan Kode Sintaks (syntax highligting) atau code blocks Dengan Mudah

シックス , TUTORIAL
0
5879

Ini adalah tutorial cara membuat file sintaks (syntax highligting) atau code blocks. Bagi anda yang suka dengan koding, Anda mungkin perlu sebuah plugin untuk menampilkan kode sintaks dalam berbagai warna dan font sesuai dengan preferensi pengguna. Fitur ini memudahkan penulisan untuk menuliskan syntaks bahasa pemrograman atau bahasa markup secara visual yang berbeda. 

Ditutorial ini, anda tidak perlu menggunakan plugin seperti SHJS, SyntaxHighlighter, Rainbow,highlight.js, ataupun Prism.js yang mungkin bisa membuat anda sedikit ribet menggunakannya. Cara yang yang akan saya berikan adalah cara paling mudah untuk membuat syntax highligting dengan cepat .

Caranya Adalah, Mengkonversi syntax menjadi markup kode HTML : https://markup.su/highlighter/

Jadi Yang harus kita lakukan adalah input kode kita di area teks, lalu tekan tombol convert "Highlight" untuk mengkonversi syntaks ke kode HTML. Program ini dapat otomatis mendeteksi bahasa pemrograman atau kita dapat secara manual memilih bahasa yang kita inginkan. Setelah itu hasil konversi kita copy paste ke wesite yang akan kita publish.

Contoh Source Code :

 

<?php
date_default_timezone_set('Asia/Jakarta'); 
$seminggu = array("Minggu","Senin","Selasa","Rabu","Kamis","Jumat","Sabtu");
$hari = date("w");
$hari_ini = $seminggu[$hari];

$tgl_sekarang = date("Ymd");
$tgl_skrg     = date("d");
$bln_sekarang = date("m");
$thn_sekarang = date("Y");
$jam_sekarang = date("H:i:s");

$nama_bln=array(1=> "Januari", "Februari", "Maret", "April", "Mei", 
                    "Juni", "Juli", "Agustus", "September", 
                    "Oktober", "November", "Desember");
?>

 

Anda dapat memilih style dan skema warna yang mungkin Anda sukai.

0 Comments

×